Komputer Mengetik
Fitur :
- OS dimodifikasi sehingga hanya dibuat untuk melayani pekerjaan seperti mengetik dokumen dan membuat spreadsheet serta mencetaknya
- Hardware seperti monitor, printer dan CPU sudah terintegrasi
- Software di dalamnya hanya word processor dan spreadsheet sederhana saja
- Word Processor hanya menyediakan TAB, CAPS LOCK, spasi, Bold, Italic, Underline, lalu Font cuma satu, yang standard aja Time News Roman, lalu costumisasi hanya di sisi pembesaran/pengecilan ukuran huruf, ukuran kertas yang disediakan cuma Envelope, A4 dan FOLIO aja, margin kiri, kanan, bawah, atasnya di-FIX-kan, jadi tidak ada pengaturan buat hal tersebut
- Spreadsheetsnya juga sederhana, selain dari fitur Word Processor di atas, hanya ditambahkan fitur perhitungan, Kali, Bagi, Tambah, Kurang udah selesai, siapa yang butuh lebih dari itu ?, standard deviasi, HLOOKUP, VLOOKUP ?, seberapa sering sih kita pakek fitur advance di spreadsheets ?, apalagi kalau buat usaha kecil, mereka nggak butuh itu
- Tidak ada kostumisasi atau install software/driver tambahan, menurut saya hal seperti itu yang bisa membuat komputer sulit dipelajari orang awam, port yang disediakan hanya 3, USB buat keyboard, mouse dan flashdisk
Implikasinya :
- Kebutuhan spesifikasi Hardware rendah
- Harga yang murah, bisa membuat pengeluaran perusahan jadi efisien
- Karena minim fitur dan sederhana, seharusnya bisa lebih mudah dipelajari bagi orang awam
- Software sudah terintegrasi, sehingga otomatis menghindari pembajakan software
Target Pasar:
Usaha kecil, seriously mereka butuh pencatatan bisnis yang terorganisir, tapi segan membeli komputer karena harganya mahal dan mereka nggak butuh dengan apa itu internet, DUAL CORE, Game, multimedia dll ketika bekerja
Inspirasi :
Asus EEEPC dan OLPC, lihat kan mereka laku keras ?, seharusnya bisa dibuat hal yang mirip untuk PC-nya
Ini menurut saya ceruk pasar yang belum terjamah, hitung-hitung mengisi gap pasar yang kosong diantara kalkulator dan PC modern, lagipula sekarang zaman krisis, di zaman krisis ini produk yang bisa memberikan dampak efisiensi terhadap perusahaan, menurut saya akan laku keras, so adakah yang mau terjun ke pasar ini?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar